Ponsel Bisa Memicu Tumor Otak?
DokterSehat.Com– Ponsel pintar kini telah menjadi salah satu benda yang sulit dilepaskan oleh manusia. Sayangnya, sudah menjadi rahasia umum jika radiasi ponsel bisa memberikan dampak buruk bagi kesehatan tubuh.
Dilansir dari Boldsky, jumlah kasus penderita tumor otak cenderung semakin banyak seiring dengan semakin maraknya penggunaan ponsel beberapa tahun terakhir. Meskipun belum bisa dijadikan patokan bahwa ponsel bisa menjadi pemicu tumor otak, banyak pakar yang menduga jika radiasi yang terpancar dari ponsel sepertinya memang bisa meningkatkan risiko untuk terkena masalah kesehatan ini.
Dalam sebah penelitian, dihasilkan fakta jika saat kita mendekatkan ponsel ke telinga, setidaknya 10 hingga 80 persen dari radiasi ponsel mampu menembus ke dalam otak kita sedalam dua inchi atau bahkan lebih dalam. Jika sampai ponsel ini sering digunakan dalam waktu yang lama atau diletakkan di dekat dengan kepala setiap waktu, dikhawatirkan neuron di dalam otak bisa rusak atau memicu kerusakan lainnya.
Menurut salah satu badan bagian dari WHO bernama IARC, ada kemungkinan bahwa penggunaan telepon memberikan dampak karsinogenik pada manusia.
Melihat adanya fakta ini, ada baiknya memang kita tak lagi berlebihan dalam menggunakan ponsel. Pastikan untuk menurunkan durasi penggunaannya sehingga kita pun tidak selalu memakainya untuk mencari hiburan, menggunakan media sosial, atau bercakap-cakap dengan orang lain. Selain itu, ada baiknya kita menjauhkan ponsel dari tubuh saat tidak dipakai atau saat kita sedang tidur.
Jangan sekalipun meletakkan ponsel di bawah bantal atau dekat dengan kepala saat tidur. Jika perlu, matikan ponsel di malam hari sehingga kita pun bisa menurunkan paparan radiasi ponsel ke tubuh.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.