Kisi Kisi UKK Al-Qur'an Hadits Kelas 8 MTs Kurikulum 2013

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

kisi kisi ukk al quran hadits smp kelas  Kisi Kisi UKK Al-Qur'an Hadits Kelas 8 MTs Kurikulum 2013

Kisi Kisi UKK Al-Qur'an Hadits Kls 8. Kisi kisi penulisan soal ulangan Ujian Kenaikan Kelas/ UKK - Ulangan Akhir Semester / UAS genap Kelas VIII mata pelajaran Al-Qur'an Hadits tahun ajaran 2016 2017 sesuai kurikulum 2013.

Satuan Pendidikan : SMP/ MTs
Mata Pelajaran : Al-Qur'an Hadits
Kurikulum 2013
Kelas : VIII
Semester : 2 ( dua )/ Genap
Alokasi waktu : 90 menit
Jumlah Soal : 50 Pilihan Ganda/ PG

Kisi Kisi SMP lainnya :

Kumpulan Kisi Kisi UKK/ UAS SMP Kelas 8 Semester 2 Kurikulum 2013
Kumpulan Kisi Kisi UKK/ UAS SMP Kelas 8 Semester 2 KTSP

Indikator Soal

  • Siswa dapat menjelaskan pengertian lam jalalah
  • Siswa dapat menyebutkan pembagian hukum bacaan lam jalalah 
  • Siswa dapat menjelaskan alasan lam jalalah  dibaca tarqiq
  • Siswa dapat menyebutkan hukum bacaan lam jalalah ketika didahului oleh huruf yang berbaris fathah
  • Disajikan ciri ra’ dibaca tafkhim, siswa dapat menunjukkan ciri-ciri tersebut.
  • Siswa dapat menyebutkan ciri-ciri ra’ dibaca tarqiq
  • Siswa dapat menjelaskan pengertian dari huruf isti’la
  • Disajikan huruf-huruf isti’la, siswa dapat menentukan huruf tersebut.
  • Siswa dapat menyebutkan  syarat ro dibaca jawazul wajhain, beserta 2 contohnya
  • Siswa dapat menentukan ayat yang mengandung hukum bacaan lam jalalah dalam QS. al-Humazah
  • Disajikan ayat al-Qur’an dari QS. at-Takasur, siswa dapat menentukan ayat yang mengandung hukum bacaan ra’ tarqiq.
  • Disajikan QS. at-Takasur ayat 6, siswa dapat menyebutkan hukum ra’ pada ayat tersebut.
  • Disajikan beberapa ayat Al-Qur’an yang mengandung hukum bacaan lam tafkhim, siswa dapat menentukan hukum bacaannya.
  • Disajikan potongan lafadz yang mengandung hukum bacaan ra’ tarqiq, siswa dapat menentukan hukum bacaannya.
  • Siswa dapat menjelaskan pengertian tamak
  • Siswa dapat menyebutkan salah satu tokoh dalam sejarah yang mempunyai sifat tamak
  • Siswa dapat menyebutkan 3 akibat  buruk dari sifat tamak
  • Siswa dapat melengkapi ayat ke-3 QS. al-Humazah
  • Disajikan QS. al-Humazah ayat 6, siswa dapat menterjemahkan ayat tersebut   
  • Disajikan terjemah QS. al-Humazah ayat 4, siswa dapat menentukan bacaan dari terjemah tersebut. 
  • Siswa dapat memberi syakal dan menterjemahkan Q.S. al-Humazah ayat 8 dan 9
  • Disajikan terjemah QS. at-Takasur ayat 5, siswa dapat menentukan bacaan ayat tersebut
  • Disajikan bacaan QS. at-Takasur ayat 7, siswa dapat menterjemahkan ayat tersebut
  • Disajikan QS. at-Takasur ayat 3, siswa dapat menentukan nama surat dan urutan ayat tersebut.
  • Disajikan QS. al-Humazah ayat 1, siswa dapat menjelaskan isi kandungan dari ayat tersebut
  • Disajikan deskripsi orang yang selalu mengumpulkan harta dan menghitung hitungnya, siswa dapat menentukan ayat yang sesuai dengan deskipsi di atas. (QS. Al-Humazah ayat 2)
  • Siswa dapat menjelaskan asbabun nuzul QS. Al-Humazah
  • Disajikan QS. At-Taksur ayat 8, siswa dapat menetukan isi kandungan dari ayat tersebut.
  • Disajikan deskripsi orang yang terbiasa hidup bermegah-megahan sehingga lalai terhadap ibadah, siswa dapat menentukan ayat yang sesuai dengan deskripsi di atas (QS. At-Takasur ayat 1)
  • Siswa dapat menyebutkan ayat yang menjelaskan balasan bagi orang yang suka mengumpat dan mencela (QS. al-Humazah ayat 4)
  • Siswa dapat menyebutkan ayat yang menjelskan balasan bagi orang yang bermegah-megahan sampai ke dalam kubur (QS. at-Takasur ayat 6)
  • Disajikan beberapa pernyataan mengenai sikap yang sesuai dengan isi kandungan QS. al-Humazah, siswa dapat menentukannya.
  • Disajikan beberapa pernyataan mengenai sikap yang sesuai dengan isi kandungan QS. at-Takasur, siswa dapat menentukannya.
  • Disajikan deskrpsi orang yang bisa  menyeimbangkan kepentingan dunia dan akhirat, siswa dapat menjelaskan pengertian hidup seimbang
  • Disajikan potongan hadis riwayat Ibnu Asyakir tentang keseimbangan hidup , siswa dapat menterjemahkannya.
  • Disajikan potongan terjemah hadis riwayat Ibnu Asyakir tentang keseimbangan hidup , siswa dapat menentukan bacaan dari hadis tersebut
  • Disajikan potongan hadis riwayat Muslim dari Abu Hurairah, siswa dapat melengkapi hadis tersebut
  • Disajikan beberapa potongan lafadz hadis   riwayat Muslim dari Abu Hurairah, siswa dapat menyusun hadis tersebut
  • Disajikan  potongan lafadz hadis   riwayat Muslim dari Abu Hurairah, siswa dapat menterjemahkan potongan hadis tersebut
  • Disajikan hadis  riwayat al-Bukhari dari Zubair bin Awwam, siswa dapat menterjemahkan dan menjelaskan maksud dari  hadis tersebut. 
  • Siswa dapat menunjukan sikap hidup yang sesuai dengan kandungan hadis riwayat Ibnu Asyakir
  • Siswa dapat menunjukan sikap hidup yang sesuai dengan kandungan hadis riwayat Muslim dari Abu Hurairah
  • Siswa dapat menunjukkan cara membiasakan diri hidup seimbang dunia dan akhirat
  • Siswa dapt menyebutkan akibat bila kehidupan seseorang tidak seimbang antara dunia& akhirat
  • Siswa dapat menyebutkan 3 dampak positif apabila bisa menyeimbangkan kehidupan dunia dan akhirat

untuk mendapatkan file kisi kisi ukk alqur'an hadist secara lengkapnya, silahkan > Download

Sumber https://www.soalbagus.com/

Selain sebagai media informasi pendidikan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

Rahmat Ramadhani

Rahmat Ramadhani

Setiap Orang Memiliki Jam Terbangnya Sendiri Untuk Bersinar
Selama Kamu Tidak Malas Maka Semua Akan Baik Baik Saja Walau Terlambat
Postingan Lebih Baru Postingan Lebih Baru Postingan Lama Postingan Lama

Postingan lainnya