Seperti Apa Gejala Prediabetes yang Sering Dialami Anak Muda?

Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.

Doktersehat - Diabetes
Photo Credit: Flickr.com/jim sabogal

DokterSehat.Com– Masyarakat Indonesia sudah mengenal dengan baik tentang penyakit diabetes. Hal ini disebabkan oleh banyaknya kasus penyakit ini di Tanah Air. Hanya saja, kebanyakan orang tidak mengenal gejala prediabetes, kondisi dimana seseorang belum menderita diabetes namun menunjukkan tanda-tanda yang mengarah ke penyakit tersebut. Yang menjadi masalah adalah, gejala prediabetes ini bisa muncul di usia muda.

Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menyebut prediabetes sebagai kondisi dimana kadar gula darah sebenarnya tidak terlalu tinggi sehingga belum bisa dianggap sebagai kondisi diabetes, namun, kondisi kadar gula darah ini sudah melebihi normal sehingga dianggap bisa berlanjut menjadi diabetes yang sangat berbahaya. Kondisi prediabetes juga bisa membuat sel di dalam tubuh mulai tak lagi mampu merespons insulin dengan normal.

Orang dengan kondisi prediabetes memiliki pankreas yang bekerja dengan sangat keras demi memproduksi insulin dalam jumlah lebih banyak demi mengatasi tingginya kadar gula darah. Hal ini bisa membuat organ tubuh ini menjadi rusak.

Jika sampai pankreas rusak, maka kadar gula darah akan melonjak naik dan akhirnya memicu penambahan berat dan ukuran badan dengan signifikan. Selain itu, kondisi ini juga bisa membuat kulit cenderung menjadi gelap dan kusam, khususnya pada bagian seperti belakang leher atau ketiak.

Hanya saja, penderita prediabetes belum tentu mengalami kenaikan berat badan atau perubahan pigmentasi warna kulit. Mereka justru harus lebih waspada dengan kebiasaan ingin mengonsumsi makanan manis terus-menerus meski sebenarnya sudah makan atau berada dalam kondisi kenyang. Menurut pakar kesehatan, kondisi ini disebabkan oleh tidak stabilnya kondisi gula darah yang akhirnya membuat kita memiliki keinginan berlebih untuk mengonsumsi makanan atau minuman manis.

Jika sampai mengalami gejala-gejala ini, ada baiknya kita langsung memeriksakan kondisi kesehatan ke dokter demi mencegah datangnya diabetes.



Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.

Rahmat Ramadhani

Rahmat Ramadhani

Setiap Orang Memiliki Jam Terbangnya Sendiri Untuk Bersinar
Selama Kamu Tidak Malas Maka Semua Akan Baik Baik Saja Walau Terlambat
Postingan Lebih Baru Postingan Lebih Baru Postingan Lama Postingan Lama

Postingan lainnya